Thursday, August 20, 2015

Kitab-kitab Allah SWT.


Kitab Taurat


  1. Berasal dari bahasa ibrani (thora: intruksi)
  2. Kitab yang diwahyukan Allah Swt. kepada Nabi Musa a.s.
  3. Isi pokok Kitab Taurat dikenal Sepuluh Firman yang diterima Nabi Musa as. di atas G. Sinai. Sepuluh Hukum tersebut berisi asas-asas keyakinan dan asas-asas kebaktian.

Firman Allah mengenai Kitab Taurat terdapat pada Surah Al-Isra’ Ayat 2
Artinya:
“Dan Kami berikan kepada Musa, Kitab (Taurāt) dan Kami jadikannya petunjuk bagi Bani Israil (dengan firman), Janganlah kamu mengambil (pelindung) selain Aku.” (Q.S. Al-Isra’/17: 2)


Kitab Zabur
  1. Berasal dari zabara-yazburu-zabr (menulis) dan dalam bahasa Ibrani disebut mizmar (nyanyian rohani)
  2. Kitab yg diturunkan Allah Swt. kepada Nabi Daud a.s
  3. Ada 150 surah dalam Kitab Zabur yang tidak mengandung hukum-hukum, tetapi hanya berisi nasihat, hikmah, pujian, dan sanjungan kepada Allah Swt. Secara garis besar, nyanyian rohani dalam Kitab Zabur terdiri atas lima macam:
    1. Nyanyian untuk memuji Tuhan
    2. Nyanyian perorangan sebagai ucapan syukur
    3. Ratapan-ratapan jamaah
    4. Ratapan dan doa individu
    5. Nyanyian untuk raja
  4. Firman Allah mengenai Kitab Zabur terdapat pada Surah Al-Isra' Ayat 55
Artinya:
“Dan Kami berikan (kitab) Zabur kepada Dawud.” (QS. Al Isra’/ 17: 55)

Kitab Injil
  1. Kitab yang diwahyukan oleh Allah Swt. kepada Nabi Isa as.
  2. Kitab Injil yang asli memuat keterangan-keterangan yang benar dan nyata, yaitu perintah-perintah Allah Swt. agar manusia mengesakan dan tidak menyekutukan-Nya dengan suatu apa pun.
  3. Ada pula penjelasan, bahwa di dalam Kitab Injil terdapat keterangan bahwa di akhir zaman akan lahir nabi yang terakhir dan penutup para nabi dan rasul, yaitu bernama Muhammad
  4. Firman Allah mengenai Kitab Injil terdapat pada Surah Al-Maidah Ayat 46
Artinya:
“Dan Kami telah memberikan kepadanya kitab Injil, di dalamnya (berisi) petunjuk dan cahaya (yang menerangi), dan membenarkan kitab sebelumnya, yaitu Kitab Taurat, serta menjadi petunjuk dan pengajaran bagi orang-orang yang bertakwa.” (QS. Al-Maidah/ 5: 46)

Al-Qur'an
  1. Diturunkan Allah Swt. kepada Nabi Muhammad saw. melalui Malaikat Jibril
  2. Diturunkan tidak sekaligus, melainkan secara berangsur-angsur. Selama 22 tahun 2 bulan 22 hari
  3. Terdiri atas 30 juz, 114 surah, 6.236 ayat, & 74.437 kalimat
  4. Wahyu pertama adalah surah Al-’Alaq ayat 1-5, diturunkan pada malam 17 Ramadhan 610 M. di Gua Hira, ketika Nabi Muhammad saw. sedang berkhalwat
  5. Wahyu yang terakhir turun adalah Surah Al-Maidah ayat 3. Diturunkan pada tanggal 9 Dulhijjah tahun 10 H. di Padang Arafah. Ketika itu beliau sedang menunaikan haji wada’. Beberapa hari sesudah menerima wahyu tersebut, Nabi Muhammad saw. wafat.
  6. Al-Qur'an memiliki nama lain, yaitu:
    1. Al-Huda, artinya Al-Qur’an sebagai petunjuk seluruh umat manusia
    2. Al-Furqan, artinya Al-Qur’an sebagai pembeda antara yang baik dan buruk
    3. Asy-Syifa', artinya al-Qur’an sebagai penawar (obat penenang hati)
    4. Az-zikr, artinya al-Qur’an sebagai peringatan adanya ancaman dan balasan
    5. Al-Kitab, artinya al-Qur’an adalah firman Allah Swt. yang dibukukan
  7. Isi pokok Al-Qur'an mengenai:
    1. Aqidah atau keimanan
    2. Ibadah, baik ibadah mahdah maupun gairu mahdah
    3. Akhlaq seorang hamba kepada Khaliq, kepada sesama manusia dan alam sekitarnya.
    4. Mu’amalah, yaitu hubungan manusia dengan sesama manusia
    5. Qissah, yaitu cerita nabi dan rasul, orang-orang saleh, dan orang-orang yang ingkar
    6. Semangat mengembangkan ilmu pengetahuan
  8. Keistimewaan Kitab Al-Qur'an, yaitu:
    1. Sebagai petunjuk dan rahmat bagi orang-orang yang beriman dan bertakwa
    2. Sebagai informasi kepada setiap umat bahwa nabi dan rasul terdahulu mempunyai syariat dan caranya masing-masing dalam menyembah Allah Swt.
    3. Al-Qur’an sebagai kitab suci terakhir dan terjamin keasliannya
    4. Al-Qur’an tidak dapat tertandingi oleh ide-ide manusia yang ingin menyimpangkannya
    5. Membaca dan mempelajari isi al-Qur’ān merupakan ibadah
  9. Firman Allah mengenai Kitab Al-Qur'an terdapat pada Surah Al-Baqarah Ayat 2
Artinya:
“Kitab (al-Qur’ān) ini tidak ada keraguan padanya; petunjuk bagi mereka yang bertakwa.” (Q.S. al-Baqarah/2: 2)
Firms

No comments:

Post a Comment